Your search results

Inilah Pilihan Material Terbaik Untuk Bikin Lantai Teras, Indah dan Awet

Posted by admin on July 3, 2023
0

 

Salah satu elemen atau komponen penting yang harus sahabat Perumahan Fajar Group tentukan secara hati-hati saat bikin teras adalah material untuk lantai. Ini merupakan urusan yang sangat krusial, mengingat teras merupakan ruang semi terbuka dan sangat mudah kena paparan panas sinar matahari dan siraman air hujan.

Di pasaran, tersedia banyak sekali material yang dapat dipakai sebagai penutup lantai teras. Jika ingin yang terbaik dan bermutu tinggi hingga tidak perlu sering melakukan renovasi atau pergantian, berikut ini rekomendasi pilihannya :

  1. Batu Alam

Batu alam merupakan material yang sangat cocok untuk mereka yang tertarik dengan nuansa alam dan ingin menciptakan suana tersebut di teras hunian. Material ini punya ketahanan yang sangat bagus dari segala macam perubahan cuaca baik panas maupun dingin. Selain itu bentuknya yang agak kasar justru mampu memberikan perlindungan maksimal untuk orang tua dan anak-anak karena bersifat anti selip.

  1. Batu Kerikil

Jika sahabat Perumahan Fajar Group ingin berhadirkan suasana alam khas pedesaan, maka pilihan nomor satunya yaitu batu kerikil. Apalagi ketika furnitur yang dipasang merupakan furnitur ringan dan perlu sistem drainasi yang tepat agara risiko kerusakan dapat diminimalkan, terutama saat musim hujan. Sama seperti batu alam, kerikil juga punya sifat anti selip.

  1. Beton

Beton merupakan material pembuat lantai teras yang hasil akhirnya terlihat kasar dan cocok untuk penggemar gaya desain industrial. Selain tahan lama, perawatannya juga praktis dikerjakan, cukup dengan membersihkan debu yang menempel pakai sapu dan kain pel. Hanya saja ketika musim hujan tiba, harus rajin disikat agar tidak ada lumut dan jamur yang tumbuh. Jika dibiarkan, bisa bikin permukaan lantai mudah licin.

  1. Kayu

Tak hanya di interior saja, pemakaian lantai dari bahan kayu dapat sahabat Perumahan Fajar Group terapkan di luar ruang termasuk teras. Teksturnya yang sangat unik acap jadi alasan dan mampu memunculkan kesan sejuk alami. Namun jangan lupa, material ini butuh perawatan khusus dan kasih lapisan lilin secara berkala. Tujuannya agar saat terjadi perubahan cuaca, teksturnya tetap terlindungi dan aman dari serangan jamur.

  1. Ubin

Ubin dapat menjadi pilihan berikutnya karena mempunyai banyak variasi warna dan bentuk. Jika memakai material ini, sahabat Perumahan Fajar Group tidak akan repot melakukan perawatan dan yang lebih penting lagi, memiliki ketahanan tinggi terhadap perubahan cuaca. Bukan itu saja, lantai bisa didesain dalam berbagai ragam gaya baik tradisional hingga modern.

Bagaimana? Tak sulit bukan memilih dan menentukan jenis material untuk membuat lantai di teras. Sahabat Perumahan Fajar Group tinggal mendiskusikan bersama semua anggota keluarga. Tapi selain itu jangan pula menyesuaikan dengan konsep tata ruang rumah atau hunian secara menyeluruh.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Compare Listings