Agar Indah dan Nyaman, Hindari 6 Kesalahan Ini Saat Menata Ruang Tidur
Meski biasanya terletak di bagian belakang, ruang tidur tetap memiliki peran penting dalam menciptakan kenyamanan suatu hunian. Sahabat Perumahan Fajar Group pasti sering memakai ruang ini untuk istirahat dan kegiatan privasi lainnya. Namun sangat disayangkan, banyak yang mengabaikan peran ini bahkan tidak melengkapi dengan dekorasi yang memadai.
Menata kamar atau ruang tidur itu sebenarnya tidak sulit dilakukan. Meski demikian kerap terjadi kesalahan fatal saat melakukan dekorasi. Padahal tugas utamanya hanya memilih perabot dan menempatkannya secara tepat agar terlihat rapi dan indah. Jenis kesalahan tersebut antara lain adalah sebagai berikut.
- Pajangan Dekorasi
Memang tidak salah jika sahabat Perumahan Fajar Group hanya membuat ruang tidur dalam ukuran kecil saja karena hanya digunakan saat tidur saja. Akan tetapi tidak ada salahnya memberi pajangan dekorasi seperti lukisan dinding, bingkai foto, dan hiasan lain. Sehingga ruang tersebut tampak lebih hidup dan punya nilai keindahan.
- Ukuran Meja Sisi
Pada umumnya nakas atau meja sisi di ruang tidur itu digunakan untuk meletakan jam dan lampu meja saja. Karena itu pilih yang ukurannya tidak terlalu rendah atau lebih tinggi dari dipan tempat tidur. Bila ukurannya tidak tepat bisa mengurangi keindahan dan menimbulkan kesulitan saat ingin mengakses kedua benda tersebut.
- Menggunakan Bantal Sofa Yang Banyak
Boleh saja sahabat Perumahan Fajar Group menggunakan bantal tambahan atau bantal sofa untuk membantu membuat kegiatan tidur jadi lebih nyenyak. Tetapi jangan lupa, apabila jumlahnya terlalu berlebihan justru akan menimbulkan kesan berantakan dan kurang nyaman. Maksimal pakai tiga bantal saja dan pilih yang ukurannya kecil, tidak boleh yang besar.
- Memakai Karpet Kecil
Selain menghangatkan ruang, fungsi lain dari karpet adalah untuk menciptakan kesan lebih luas khususnya di kamar tidur yang memiliki ukuran kecil saja. Tapi jika hanya menggunakan karpet yang ukurannya juga kecil, tampilan dekorasi akan terlihat aneh. Pilih yang lebih besar dari ukuran tempat tidur dan gunakan warna netral agar tampak menawan.
- Warna Cat Tidak Sesuai
Kamar tidur harus mampu memberi kesan segar dan nyaman agar penghuninya dapat memiliki semangat tinggi saat bangun di waktu pagi. Oleh sebab itu pakai cat dinding warna netral seperti putih, biru pastel, abu-abu terang, dan lainnya. Wallpaper boleh sahabat Peruamahan Fajar Group jadikan alternatif untuk memudahkan pemberian warna sekaligus menghindari kebosanan.
- Terlalu Banyak Furnitur
Kamar tidur yang ukurannya sudah kecil bisa tampak semakin mungil dan sempit bila terlalu banyak menggunakan furnitur. Lebih baik memakai perabot multifungsi seperti tempat tidur yang dilengkapi laci penyimpanan di bagian bawah. Selain itu gunakan kursi ottoman agar terlihat lebih bersih dan rapi.
Itulah beberapa contoh kesalahan yang perlu sahabat perumahan Fajar Group hindari saat menata dan mendekorasi kamar tidur. Selamat mencoba, semoga berhasil.